14 Januari 2009

I'm Back

Akhirnya Ujian tengah semester berakhir sudah. Hari ini adalah hari terakhir saya ngerjain soal-soal ujian tengah semester. Ujian terakhir hari ini yakni Ujian Penagihan Pajak. Postingan kali ini saya tulis bukan untuk bagi-bagi atau download soal-soal ujian tengah semester tentang penagihan pajak, atau untuk download makalah perpajakan penagihan pajak dan sengketa pajak. Postingan ini saya tulis hanya untuk menceritakan apa yang saya alami waktu ujian kemaren.

Ujian pertama tentang etika profesi. Saya harus mempelajari dan mendalami tentang kode etika profesi pegawai negeri sipil, kode etika pegawai Direktorat Jenderal Pajak, dan kode etik secara umum. Untung sebelumnya saya udah download kode etika profesi pegawai negeri sipil dan kode etika pegawai Direktorat Jenderal Pajak dari situs-situs perpajakan yang ada. Sampai akhirnya ujian hari pertama berjalan mulus.
Ujian hari-hari selanjutnya di minggu pertama ujian adalah ujian pemeriksaan pajak, penyidikan pajak, pengadilan pajak, dan komputer audit. Bahan-bahan ujian sebelumnya sudah saya kumpulkan dari berbagai sumber. Ada yang dari temen, internet, dan dari tukang fotokopian. Sama dengan ujian sebelumnya, saya juga mencari dan download makalah pemeriksaan pajak, penyidikan pajak, pengadilan pajak, dan komputer audit.

Ujian minggu kedua: pengembangan kepribadian atau yang bahasa kerennya character building, terus dilanjutin sama administrasi pajak modern dan diakhiri dengan ujian penagihan pajak. Tetep aja semuanya harus cari bahan dari temen dan internet dan membuang budget buat download makalah slide pengembangan kepribadian, administrasi pajak modern, penagihan pajak.

Pada ujian kali ini cuaca yang selalu mendung dan ga jarang turun hujan membuat saya tidak bergairah dan bersemangat buat belajar atau cari-cari bahan ujian yang bisa dipelajari. Download makalah pemeriksaan pajak, penyidikan pajak, pengadilan pajak, komputer audit males banget saya lakuin. Ujan-ujan waktu ujian emang tetep aja enaknya tidur daripada belajar. Untungnya ada temen-temen yang selalu menyemangati.

Ada yang begadang sampai malem, Ada yang ketiduran pagi-paginya sampe lupa belajar, Ada yang belajar pake sarung, pokoknya macem-macem tingkah aneh atau yang lebih dikenal dengan nama Sindrom Ujian Kebut2an. Tapi ada juga yang seneng karena belajar ditemenin pacar. Alhasil satu kosan pada ngiri smua...


Masa2 perkuliahan yang sebentar lagi akan habis. Sayang untuk disia-siakan...
Bagaimana dengan kenangan masa-masa kuliah temen-temen???

6 komentar:

Anonim mengatakan...

Wah, uda tingkat 3 to mas??

Aq baru tgkt 1 spes pebebe,
jadi kenangan kuliah'na belum banyak2 amat.. (^_^')>

Uda mw lulus,semangat y!! XD

Anonim mengatakan...

weh... anak STAN ya?? susah gak masuk sana?? lewat mana yg gampang? bintaro atau ceger??

NB: pulang kemarin aku juga sempet main ke kampus...

salam kenal juga...

Anonim mengatakan...

wah masa itirahat ya mas, barusan capek belajar n ujian sekarang ndengkur. bangun.. bangun.. salam hangat

Anonim mengatakan...

bangun... bangun... wah baru lelah habis ujian ya.

tapi ini hari udah siang. bangun ya

Anonim mengatakan...

ra: tengkyu ra
bangpay: masuknya ga susah ko, enak dari ceger aja
endro: capek banget bis ujian sampe ketiduran

Talisa Noor on Sabtu, 31 Januari 2009 pukul 09.27.00 GMT mengatakan...

smangat ya mas..hehe :)

Posting Komentar

Buat mas dan mbak yang mampir dan download konten yang ada, jangan lupa kasih kasih komentarnya. U comment Ku Follow

 

Download Free Beta Copyright © 2009 Community is Designed by Free Blogger Template